Cara Menghilangkan Kutil Kelamin Secara Alami

Selasa, 17 Mei 2011

Kenali Tipe-Tipe Bikini Wax


Sekarang ini bikini waxing telah menjadi tren dan fashion di kalangan wanita. Karena waxing saat ini merupakan cara yang paling tepat untuk menghilangkan bulu yang tidak diinginkan dari area bikini karena membuat terasa lebih lembut, permukaan yang lebih bersih dan hasil yang tahan lama. Beberapa tahun terakhir ini telah banyak cara yang populer untuk menghilangkan public hair Anda.

Sebelum Anda melakukan bikini wax, ada baiknya Anda mengetahi tipe-tipe bikini wax di bawah ini:

Regular Bikini Wax, untuk jenis tipe ini disarankan untuk ‘pemula’. Tipe bikini style ini termasuk menghilangkan bulu dikedua sisi di garis bikini. Tipe penghilang public hair ini disebut juga ‘the regular style’ dan biasanya dilakukan oleh wanita yang lebih tua. Dengan kata lain, regular bikini wax hanya menghilangkan bulu hanya di atas sekitar garis bikini.


French Wax, tipe jenis ini hampir sama dengan bikini style. French style juga dikenal dengan nama ‘modified bikini wax’. Caranya dengan mehilangkan beberapa public hair didaerah tertentu. French style ini baik dilakukan untuk wanita yang suka menggunakan bikini ataupun pakaian terbuka. Pada French Bikini Style, beberapa helai tipis tidak akan dihilangkan dibagian atas.

Full Brazilian Style, juga dikenal dengan nama Hollywood Bikini Style, Bare Public Style atau Sphynyx Style. Full Brazilian biasanya yang banyak dipilih orang. Disini semua public hair dihilangkan, biasanya menggunakan waxing. Dengan kata lain Anda benar-benar ‘telanjang’. Full Brazilian menghilangkan semua bulu dari pantat, anus, dan vulva.

Brazilian Wax, juga dikenal dengan nama Playboy Style karena menghilangkan bulu mulai dari anus, pantat, vulva dan hanya menyisakannya sedikit. Brazilian wax adalah bikini style yang paling banyak disukai karena terlihat seksi dan disukai oleh pengantin pria. Beberapa polling menunjukkan bahwa Brazilian style yang paling banyak dipilih oleh para pria.

Landing Strip, juga adalah yang paling sering digunakan dan dipilih. Karena biasanya meninggalkan sedikit public hair dibagian tengah. Bagian yang dibiarkan biasanya sekitar 1.25 inci lebih dari regular wax.

Anda juga dapat membuat alternatif lain pada public hair Anda. Saat ini banyak wanita yang mempunyai berbagai pilihan dengan membuat desain seperti kupu-kupu, diamond (permata), bentuk hati, bohlam lampu, bintang ataupun panah. Jika Anda ingin membuat hal seperti ini, Anda harus melakukannya dengan bantuan profesional karena akan sangat sulit bila dilakukan seorang diri. Beberapa wanita juga bahkan memberi pewarna pada public hair-nya seperti warna merah, hijau, biru, kuning dengan meminta bantuan kepada orang yang menyediakan pelayanan khusus untuk memberi pewarna pada public hair.

Melakukan bikini waxing akan menyebabkan rasa sakit.Dan akan terasa lebih sakit lagi bila Anda melakukan Full Brazilian Wax. Untungnya Anda dapat meminum obat penahan sakit satu jam sebelum melakukan bikini wax. Ingat: selalu membuat jadwal pertemuan setelah masa menstruasi Anda selesai dan lakukan dengan esthetician yang profesional.

Setelah Anda melakukan bikini waxing, kulit Anda akan memerah dan menjadi lebih sensitif, tenang saja karena itu semua normal. Ada beberapa produk yang bagus (bedak, lotions, krim, moisturiser, gel) yang mengandung ekstra chamomile, Aloe Vera untuk merawat kulit Anda setelah melakukan waxing.